Kamis 20 Jumadil Ula 1446 - 21 November 2024
Indonesian

Di Akhir Ayat-Ayat Al Quran Yang Mulia Banyak Terkandung Nama-Nama Allah Subhanahu Wa Ta'ala

1392

Tanggal Tayang : 14-04-2002

Penampilan-penampilan : 30138

Pertanyaan

Sampai sekarang saya sudah mempelajari 33 nama-nama Allah Subhanahu Wa Ta'ala dari 99 nama yang ada. Saya tidak mengetahui sisanya. Di manakah saya bisa mendapatkan daftar nama-nama Allah lewat internet ? Atau barangkali Anda mengetahuinya ?

Teks Jawaban

Alhamdulillah.


Nama-nama Allah itu banyak yang semuanya menunjukkan kepada keagungan, kemulian, dan kesempurnaan Allah Subhanahu Wa Ta'ala . Di antaranya adalah apa yang diberitakan kepada kita di dalam kitab-Nya dan di dalam sunnah rasul-Nya Shalallahu 'Alaihi Wassalam. Dan di antara nama-nama itu ada pula yang tidak ada yang mengetahuinya kecuali Dia, sebagaimana ditunjukkan oleh sebuah hadits dari Abdullah Bin Mas'ud Radhiallahu 'Anhu dia berkata bahwa Rasulullah Shalallahu 'Alaihi Wassalam bersabda:

"Tidaklah seseorang ditimpa kegundahan atau kesedihan, lalu dia berkata : "Ya Allah sesungguhnya aku adalah hambamu, anak hambamu dan anak amatmu. Keningku ada di tangan-Mu. Aku memohon kepada-Mu dengan semua nama yang Engkau telah menamai diri-Mu dengan nama-nama itu, atau yang telah Engkau ajarkan kepada salah seorang di antara makhluk-Mu, atau yang telah Engkau turunkan di dalam kitab-Mu, atau yang hanya Engkau yang mengetahuinya di dalam ilmu ghaib di sisi-Mu. Agar Engkau menjadikan Quran sebagai penyejuk hatiku, cahaya dadaku, pembersih kesedihanku, dan penghilang kegundahanku." Kecuali Allah akan menghilangkan kegundahan dan kesedihannya dan menggantinya dengan kebahagiaan." Si perawi berkata: "Ada orang yang bertanya: "Wahai Rasulullah, bolehkah kita mempelajarinya?" Beliau menjawab: "Ya, wajib bagi orang yang mendengarnya untuk mempelajarinya." (HR. Imam Ahmad dan ini hadits shahih)

Nama-nama Allah Subhanahu Wa Ta'ala yang disebutkan dalam Al Quran dan hadits lebih dari seratus seperti yang telah dikumpulkan oleh para ulama.
(Lihat kitab Al Qowa'idul Mutsla Fi Asmaaillahi wa Sifatihi, karya Syaikh Muhammad Bin Shalih Al 'Utsaimin).

Tetapi di antara nama-nama itu ada 99 nama, siapa yang mengetahuinya dan mengamalkannya maka dia akan memperoleh pahala yang besar, sebagaimana diterangkan di dalam hadits Abu Hurairah Radhiallahu 'Anhu bahwa Rasulullah Shalallahu 'Alaihi Wassalam bersabda:

"Sesungguhnya Allah mempunyai 99 nama, seratus kurang satu. Barangsiapa yang memeliharanya, maka dia akan masuk surga." (HR. Bukhari. Fathul Bari nomor 2736).

Memelihara yang dimaksud dalam hadits tadi mencakup makna sebagai berikut :
1- Menghafalkannya.
2- Mengetahui maknanya.
3- Mengamalkan isi kandungannya.
Maka apabila dia mengetahui bahwa Allah itu Esa maka dia tidak menyekutukannya dengan yang lainnya. Kalau dia mengetahui bahwa Allah itu Pemberi rizqi, maka dia tidak akan meminta rizqi dari selain-Nya. Kalau dia mengetahui bahwa Allah itu Rahim, maka dia tidak akan putus asa dari rahmat Allah. Dan begitulah seterusnya.
4- Berdoa dengan menyebut nama-nama itu.
Allah Subhanahu Wa Ta'ala berfirman:

"Allah mempunyai nama-nama yang baik, maka berdoalah kalian dengan menyebut nama-nama itu."

Yaitu dengan cara mengatakan: "Ya Rahman, berilah saya rahmat, Ya Ghafur, ampunilah saya. Ya Tawwab, terimalah tobat saya." Dan seterusnya.

Mungkin pula Anda, wahai saudari penanya di setiap akhir ayat- ayat Al Quran Yang Mulia yang mengandung nama-nama-Nya untuk memintai agar anda mendapat anugerah. Wallahu A' lam.

Refrensi: Syeikh Muhammad Sholih Al-Munajid