Donasi untuk situs islamqa.info

Kami memohon donasi dengan suka rela untuk mendukung situs ini, agar situs anda -islamqa.info – berkelanjutan dalam melayani Islam dan umat Islam insyaallah

Melihat Beberapa Wanita Dengan Tujuan Untuk Menikahinya

02-01-2022

Pertanyaan 5503

Apakah dibolehkan bagi seorang muslim untuk melihat beberapa wanita dengan tujuan untuk menikahinya, atau dia harus melihat yang pertama dulu, kalau tidak cocok baru melihat ke calon istri yang kedua ?

Teks Jawaban

Alhamdulillah.

Melihat wanita pinangan dibolehkan untuk memastikan adanya kecenderungan, ketenangan dan mengamalkan sunnah, sebagaimana dalam hadits Al Mughirah dan yang lainnya, dan tidak dibolehkan kecuali dengan empat syarat:

1. Mempunyai keinginan kuat untuk menikah

2.Tidak dilakukan dengan kholwat (berduaan)

3.Aman dari fitnah

4.Tidak lebih dari yang disyari’atkan

Yaitu; dia melihat apa yang biasanya nampak dari wanita tersebut, sebaimana jika berada bersama bapaknya atau saudaranya atau dari anggota keluarga yang lain.  

Baca juga jawaban soal nomor: 2572

Atas dasar itulah, hendaknya dia tidak melihat kecuali kapada wanita yang mau dinikahinya, jika dia setuju kalau tidak maka berpindah kepada selainnya.

Wallahu a’lam.

Meminang
tampilan di situs islamqa.info