Alhamdulillah.
, Dienul Islam datang dengan seperangkat ibadah yang beraneka ragam. Hal itu merupakan kesempurnaan Dienul Islam. Memang ada beberapa ibadah yang bisa dilakukan secara bersamaan dan ada pula yang tidak. Puasa Dawud merupakan ibadah yang bersifat independen dan merupakan jenis ibadah puasa sunnat yang paling utama. Dan puasa senin kamis juga termasuk salah satu jenis ibadah yang bersifat independen. Tidak dapat digambarkan cara meenggabungkan kedua ibadah tersebut secara terus menerus. Maka hendaklah mendahulukan yang paling utama. Akan tetapi, hendaknya juga seorang insan melihat keadaan dan kemampuannya. Hendaknya ia tidak melakukan ibadah -ibadah sunnat- yang tidak mampu dipikul dan dilakukan secara kontiniu. Sebab ibadah yang paling disukai Allah adalah yang dilakukan secara kontiniu meskipun sedikit. Semoga Allah senatiasa memberi taufiq.